BOLSEL – Pencoblosan untuk Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara serta Bupati dan Wakil abupati Bolaang Mongondow Selatan (bolsel), serentak berlangsung Rabu (9/12/2020).
Wakil Bupati (Wabup) Bolsel Deddy Abdul Hamid mendapat kesempatan pertama menyalurkan hak pilih dengan nomor urut 1 mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 1 Lapangan Garuda Pinolosian. Deddy hadir memilih bersama Istri Rosdiana Lapatola.
Sebelum memasuki TPS, Wabup bersama Istri menerapkan protokol kesehatan covid-19 dengan lebih dahulu mencuci tangan dengan sabun, mengukur suhu tubuh kemudian menggunakan sarung tangan dari plastik yang telah disiapkan KPPS.