BOLMUT – Kepala Bidang Penanggulangan Penyakit Menular Dinas Kesehatan Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Febrianto Lumoto SKM mengatakan, sasaran utama vaksin ini adalah jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Tenaga Kesehatan (Nakes).
“Penyuntikan vaksin dilaksankan senin pekan depan yakni 1 februari 2021. Yang pertama disuntik adalah pejabat publik kemudian tenaga Kesehatan,” ungkap Febrianto.

Untuk diketahui, vaksin sinovac Rabu (27/01/2021) sekira pukul 16.00 Wita, telah tiba di Kabupaten Bolaang Mongondw Utara (Bolmut) dan dikawal ketat aparat TNI dan Polri.
Selanjutnya vaksin tersebut langsung disimpan di ruangan (Unit Pelaksana Tekhnis Daerah) UPTD Instalasi Farmasi.