Kroniktoday.com – Sekda Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Marzanzius Arvan Ohy SSTP, mewakili Bupati Hi Iskandar Kamaru SPt membuka kegiatan Presentase Rancangan Awal RPJMD 2021-2026 Kabupaten Bolsel yang digelar di Aula Kantor Bupati, Kompleks Perkantoran Panango pada Senin (22/03/2021).
Turut mendampingi Sekda diantaranya, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Moh. Suja Alamri, Asisten Administrasi Umum Rikson Paputungan MPd, Kaban Bappeltbangda Harifin Matulu dan dihadiri oleh para pimpinan perangkat daerah se-Kabupaten Bolsel.
Pada kesempatan itu Sekda menyampaikan, dirinya berharap agar forum tersebut mampu melahirkan pemikiran dan konsep-konsep terbaik dalam mengimplementasikan kebutuhan, serta rencana pembangunan pemerintah daerah untuk lima tahun kedepan.