Temukan Remaja di Desanya Miliki Puluhan Butir Seledryl, Sangadi Tolotoyon Mengaku Prihatin

oleh -524 Dilihat
oleh
Sangadi Tolotoyon Ramdan Makalalag.

Kroniktoday.com – Maraknya penyalahgunaan obat batuk merek (Seledryl) di kalangan remaja Desa Tolotoyon, Kecamatan Pinolosian Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), menimbulkan kekhawatiran bagi Pemerintah desa setempat.

Seledryl adalah obat batuk. Namun, jika dikonsumsi berlebihan dapat menyebabkan efek lain yakni rasa mabuk. Hal ini disampaikan Kepala Desa (Sangadi) Tolotoyon Ramdan Makalalag saat mengahadiri salah satu hajatan warganya. Selasa (9/03/2021)

Sangadi juga menemukan langsung obat ini pada salah satu remaja yang ada di Desanya, setelah dirinya menerima laporan dari beberapa warga.

“Ada laporan warga terkait penyalahgunaan obat batuk, kemudian saya mencoba menyelidiki dengan mencari informasi dari beberapa remaja di desa, dan akhirnya menemukan obat merek seledryl ini pada salah satu remaja desa tolotoyon,” ujar Sangadi Ramdan Makalalag.

Ramdan mengatakan, bahwa obat ini diperoleh remaja tersebut di salah satu apotik yang ada di Kotamobagu.

“Dari keterangan anak tersebut, obat ini dia beli di apotik yang ada di kotamobagu,” beber Ramdan.

No More Posts Available.

No more pages to load.