Rawat Kerukunan, Hargai Perbedaan dan Hindari Perpecahan

oleh -854 dilihat
oleh
Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Sulawesi Utara H. Sarbin Sehe didampingi Ketua DWP Hj. Rusni Konoras memberi sambutan pada kegiatan Jalan Sehat Kerukunan, Sabtu (14/1), yang digelar dalam rangka menutup rangkaian kegiatan Hari Amal Bakti Kementerian Agama RI yang ke-77 yang berpuncak pada tanggal 3 Januari 2023 yang lalu. Foto : Humas

MANADO, Kroniktoday.com – Kepala Kanwil  Kemenag Provinsi Sulawesi Utara H. Sarbin Sehe didampingi Ketua DWP Hj. Rusni Konoras memberi sambutan pada kegiatan Jalan Sehat Kerukunan, Sabtu (14/1), yang digelar dalam rangka menutup rangkaian kegiatan Hari Amal Bakti Kementerian Agama RI yang ke-77 yang berpuncak pada tanggal 3 Januari 2023 yang lalu.

Hadir dalam kegiatan ini para pejabat administrator dan seluruh ASN, PPNPN Kanwil Kemenag Sulut, Kepala Kemenag Kota Manado Hj. Rugaya Udin bersama ASN Kemenag Kota Manado, perwakilan Pemprov Sulut, Pemkot Manado, mitra kerja dan tamu undangan lainnya.

Jalan Sehat Kerukunan yang digelar dengan garis start di Lapangan Sparta Tikala dan garis finish di Kanwil Kemenag Sulut ini merupakan kegiatan terakhir sebagai penutup seluruh rangkaian HAB Kemeng tahun ini.

Di kesempatan ini, Kakanwil mengajak keluarga besar Kementerian Agama bersama para tokoh agama dan pemuda untuk terus merawat kerukunan, menghargai perbedaan, dan menghindari perpecahan.

Dalam kegiatan ini juga dibacakan Deklarasi Damai Pemuka Agama Sulut yang dibacakan oleh Ketua FKUB Sulut Pdt. Lucky Rumopa, berisikan komitmen untuk menjaga kerukunan sekaligus tetap menjaga situasi kondusif di Sulut jelang tahun politik.

Kegiatan dibuka oleh Gubernur Sulawesi Utara yang diwakili oleh Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Asripan Nani.

Penulis : Verdynan Manoppo

No More Posts Available.

No more pages to load.