Bupati Boltim: Kegiatan Aksi Konvergensi Penting untuk Percepat Penurunan Stunting

oleh -1,171 dilihat
oleh
BOLTIM, Kroniktoday.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim), melakukan upaya penanggulangan stunting lewat aksi Konvergensi ke-1, dengan melibatkan lintas sektor, bertempat di Hotel Quality Manado, 10 – 12 Maret 2022.
Kegiatan yang diprakasai Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) tersebut, dibuka langsung Sekretaris Daerah (Sekda) DR Ir Sonny Warokka Phd didampingi Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan MR Alung.
Ada pun tema yang dibahas dalam konvergensi kesatu tersebut terkait pelaksanaan analisis situasi dan pemetaan program percepatan penurunan stunting di Kabupaten Boltim.
Kepala Dinkes Boltim, Saifuddin Gobel SKM MKes melalui Sekretaris Dinas, Helmi Lasama SKep mengatakan, kegiatan ini untuk mengetahui sebaran 64 cakupan layanan berdasarkan Peraturan Presiden RI, Nomor 72 Tahun 2021.
“Dalam hasil aksi pertama ini juga berdasarkan dengan hasil analisis data maka ada 26 desa yang ditetapkan sebagai lokasi fokus atau lokus,” ungkap Helmi.
Sementara itu, Sekda Sonny Warokka saat membacakan sambutan Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto SSos, MSi, memberikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan tersebut.
“Kegiatan aksi konvergensi ini sangat penting untuk mempercepat penurunan stunting,” tutur Sekda.

No More Posts Available.

No more pages to load.