Bupati Boltim Hadiri Pelantikan Rukun Maluku Pela Gandong

oleh -987 dilihat
oleh

BOLTIM, Kroniktoday.com – Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto S Sos (SSM), Sabtu (03/4/2021) menghadiri undangan warga Maluku yang ada di Bolaang Mongondow Raya (BMR) dalam rangka pelantikan sekaligus deklarasi struktur kepengurusan Rukun Maluku Pela Gandong (RMPG), bertempat di Ballroom Hotel Sutan Raja Kotamobagu.

Selain Bupati SSM, juga hadir pada acara tersebut Walikota Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, Kapolres Boltim Irham Halid SIK, Dandim 1303 Bolmong Letkol Inf Raja Gunung Nasution, serta sejumlah pejabat tinggi Negara utusan dari berbagai daerah se BMR.

Lewat penyampaiannya, Ketua Umum Rukun Maluku Pela Gandong BMR Viktor Nanlessy, yang juga merupakan pimpinan SKPD di Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) mengatakan, RMPG-BMR didirikan pada tanggal 7 Februari 2021.

Tujuannya sebagai wadah silaturahmi dan persatuan seluruh warga Maluku yang ada di BMR.

“RMPG-BMR yang juga telah resmi memiliki badan hukum, akan selalu mendukung program-program pembangunan Pemerintah di lima Daerah se-BMR,” ungkapnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.