3 Desa dan 1 Kecamatan di Bolsel Capai Target 100 Persen PBB, Bupati Berikan Apresiasi dan Penghargaan

oleh -121 Dilihat
oleh

Kroniktoday.com – Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi Iskandar Kamaru SPt, mengapresiasi para Sangadi yang berhasil mencapai target 100 persen pajak tahun 2020. Meski demikian, bagi Sangadi yang belum tercapai tergetnya, Bupati berharap agar berusaha lebih maksimal lagi.

Hal ini disampaikan Bupati saat menghadiri kegiatan Sosialisasi Peraturan Bupati No 9 Tahun 2021 Tentang Penetapan Nilai Jual Objek Pajak (NJOP) serta Penyerahan Surat Pemberitahuan Pajak Daerah Terhutang (SPPDT) dan Daftar Himpunan Penetapan Pajak (DHKP) tahun 2021, bertempat di Aula Lantai III Kantor Bupati Kompleks Perkantoran Panango, Rabu (10/3/2021), yang dilaksanakan Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD).

Dalam kegiatan ini juga dilakukan penandatangan dan penyerahan SPPDT dan DHKP oleh para Camat se Kabupaten Bolsel. Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan untuk 3 desa terbaik pemungut pajak bumi dan bangunan (PBB), yaitu Desa Perjuangan, Soputa, dan Pilolahunga, Kecamtan Tomini juga mendapat penghargaan sebagai kecamatan yang meraih target 100 persen pajak untuk tingkat Kecamatan.

No More Posts Available.

No more pages to load.