Program Limi-Welty “1 Sapi 1 KK” Sejalan dengan Program Presiden Prabowo

oleh -490 Dilihat
oleh

BOLMONG, Kroniktoday.com – Dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan di Kabupaten Bolaang Mongondow, calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 3 yang diusung oleh PDI Perjuangan, Dr Ir Limi Mokodompit MM bersama Welty Komaling SE MM, memiliki program unggulan yang sangat menyentuh kepentingan rakyat yakni “1 Sapi 1 KK” (satu ekor sapi untuk satu keluarga). Program ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan sekaligus mendukung kesejahteraan masyarakat di 200 Desa, 2 Kelurahan yang tersebar ada di 15 Kecamatan, di tengah tantangan global terhadap pasokan pangan.

Program “1 Sapi 1 KK” dapat meningkatkan ketahanan pangan lokal Bolaang Mongondow. Program ini juga sejalan dengan visi besar Pemerintah Indonesia dalam mendukung ketahanan pangan nasional yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto. Ketahanan pangan adalah kunci untuk kemajuan ekonomi daerah, dan Limi-Welty berkomitmen untuk memberdayakan setiap lapisan masyarakat dalam mencapainya.

Presiden Prabowo berkomitmen untuk memastikan Indonesia tidak hanya mampu memenuhi kebutuhan pangan domestik, tetapi juga menjadi negara yang mandiri dalam pasokan pangan. Dalam beberapa tahun terakhir, Prabowo telah mencanangkan beberapa kebijakan besar dalam sektor pangan, salah satunya adalah program impor 1,3 juta sapi untuk memastikan pasokan daging yang cukup bagi rakyat Indonesia.

Kebijakan impor sapi ini bertujuan untuk menstabilkan harga daging sapi di pasaran serta meningkatkan produksi daging dalam negeri. Sementara itu, program “1 Sapi 1 KK” yang akan dijalankan di Bolaang Mongondow ini berperan dalam memperkuat langkah tersebut, dengan melibatkan masyarakat secara langsung dalam meningkatkan stok ternak di tingkat lokal.

Selain ketahanan pangan, program ini juga berpotensi untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga-keluarga petani. Dengan adanya sapi sebagai aset ekonomi, keluarga-keluarga tersebut dapat memanfaatkan produk turunan dari sapi seperti susu, pupuk kandang, serta daging yang dapat dijual. Hal ini akan membuka peluang pasar baru dan meningkatkan taraf hidup masyarakat pedesaan yang selama ini bergantung pada hasil pertanian musiman.

Program “1 Sapi 1 KK” dapat menjadi salah satu solusi jangka panjang dalam mengatasi krisis pangan lokal dan meningkatkan taraf hidup masyarakat. Bagi warga Bolaang Mongondow, program ini bukan hanya soal mendapat bantuan sapi, tetapi juga tentang membangun kemandirian ekonomi dan ketahanan pangan untuk masa depan.

Limi-Welty adalah perpaduan dua pemimpin yang memiliki pengalaman dalam pemerintahan dan lembaga legislatif yang berfokus pada pemberdayaan rakyat. Mereka akan membawa Bolaang Mongondow menuju masa depan yang lebih mandiri, makmur, dan sejahtera, sesuai dengan prinsip-prinsip yang telah digariskan oleh Presiden Prabowo dalam program ketahanan pangan nasional.

Program yang diusung oleh calon bupati Bolaang Mongondow diharapkan dapat memperkuat ketahanan pangan di daerah sekaligus memberikan dampak sosial dan peningkatan pendapatan yang signifikan bagi masyarakat. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.