BOLMONG, Kroniktoday.com – Penjabat Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Ir Limi Mokodompit MM, menyerahkan bantuan logistik kepada warga yang terdampak banjir di wilayah Dumoga.
Bantuan ini diserahkan langsung oleh Bupati bertempat di Balai Desa Ibolian I, Kecamatan Dumoga Tengah, Jumat (2/9/2022), dan turut di hadiri sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bolmong Sahril Mokoagow, mengatakan bantuan logistik tersebut teruntuk kepada enam desa, yang terdampak bencana pasca banjir di Dumoga.
“Pada saat penyerahan bantuan, Bupati tak sendiri tapi disaksikan oleh Camat Dumoga Tengah, Kapolsek serta pimpinan OPD lainnya,” katanya.