Tingkatkan Peran Keluarga dan Jaga Integritas

oleh -55 Dilihat
oleh
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) H Sarbin Sehe selaku penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) dalam sambutan pada pengukuhan pengurus menyampaikan, DWP sebagai wadah persatuan istri PNS harus mampu mendukung pelaksanaan tugas suami untuk lebih berkinerja. Jumat (13/1/2023). Foto : Humas

MANADO, Kroniktoday.com – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) H Sarbin Sehe selaku penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) dalam sambutan pada pengukuhan pengurus menyampaikan, DWP sebagai wadah persatuan istri PNS harus mampu mendukung pelaksanaan tugas suami untuk lebih berkinerja.

Turut hadir Ketua DWP Kanwil Kemenag Sulut Hj Rusni Sarbin, Wakil Ketua Opin Posangi Basri dan pengurus DWP lainnya. Turut hadir dalam acara tersebut sejumlah anggota dan pengurus DWP Provinsi Sulawesi Utara.

Bahkan untuk berprestasi, kinerja dan produktivitas suami sebagai PNS Kemenag sangat dipengaruhi oleh kondisi rumah tangga.

Untuk diketahui, 70 orang Pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Utara masa bakti 2019-2024 telah dikukuhan Jumat (13/1/2023) bertempat di Gedung Serbaguna Asrama Haji Tuminting, Manado. Pengukuhan dilakukan Ketua DWP Provinsi Sulut Christiani Blassiana Isje Myriadin.

“Jangan sampai integritas, etika, dan perilaku suami sebagai PNS luntur karena pengaruh istri. Penguatan terhadap rumah tangga menjadi PR segenap pengurus dan anggota DWP,” kata Sarbin Sehe.

Dia juga berharap penguatan nilai keluarga dapat lebih ditingkatkan dalam rangka menyelematkan generasi bangsa. Menurutnya, pembentukan karakter dan jati diri sebuah bangsa berawal di lingkungan keluarga.

“Kami berharap peran keluarga terus ditingkatkan. Menjadi istri dan ibu yang baik, berikan kasih sayang tidak hanya di publik, tapi juga di lingkungan keluarga,” harapnya.

Sarbin Sehe menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada pengurus yang telah dikukuhkan.

“Selamat bertugas, ingat jumlah yang besar aktifitasnya juga harus besar, karena
Jumlah besar tapi kecil perannya tidak memiliki makna. Mari bersama-sama memajukan Kementerian Agama, mari bargandengan tangan memajukan Sulawesi Utara,” tandasnya.

Penulis : Verdynan Manoppo

No More Posts Available.

No more pages to load.