KRONIKTODAY.COM-Teka-teki tentang siapa yang akan mengisi kekosongan sementara pucuk pimpinan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) pasca berakhirnya pemerintahan Limi Mokodompit terjawab sudah.
Gubernur Olly Dondokambey secara resmi melantik Jusnan Mokoginta sebagai Penjabat (Pj) Bupati Bolmong, Rabu (22/05/2024) di Aula Mapalus Kantor Gubernur Sulawesi Utara (Sulut).
Sebelumnya Jusnan Mokoginta tercatat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut).
Ia juga pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) hingga akhirnya dipercayakan juga untuk menjadi Kepala Dinas Kesehatan di Bolmut.
Tak hanya itu, Suami tercinta Firlia Mokoagow itu ternyata juga pernah menjabat Direktur RSUD Namlea Pulau Buru.
Di Pendidikan, Jusnan mengenyam pendidikan SD sampai SMA di Kotamobagu, melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi Universitas Samratulangi Fakultas Kedokteran dan mengambil S2 di Universitas Indonesia hingga meraih title Magister Administrasi Rumah Sakit (MARS).
Bila menyimak catatan singkat kebelakang, perjalanan hidup Jusnan Mokoginta ini memang cukup menarik.
Meski sebagai seorang dokter, Jusnan Mokoginta bukan berarti tak memiliki jiwa politisi.
Birokrat kelahiran Kotamobagu 05 November 1967 ini namanya populer di Bolmong Raya karena beberapa kali digadang dalam pemilihan kepala daerah.
Jusnan Mokoginta memang bukanlah figur baru di Bolmong.
Kisah hidupnya mengandung semangat perjuangan, pengabdian dan menempuh karir dengan cara yang tidak instan.
Jusnan Mokoginta dikenal sebagai konseptor dalam menyumbangkan ide-ide dan gagasanya untuk memajukan suatu daerah terutama dibidang kesehatan dan sumber daya manusia.
Jusnan Mokoginta juga telah berkecimpung diberbagai organisasi, diantaranya Ketua Percasi Pulau Buru, Wakil Ketua Palang Merah Indonesia Kabupaten Boltim, Wakil Ketua Palang Merah Indonesia Kabupaten Bolmut, PWLB Nahdlatul Ulama Sulawesi Utara dan Ketua Percasi Bolaang Mongondow Utara. (Pri)