Pemkab Boltim Laksanakan Rembuk Stunting

oleh -201 Dilihat
oleh

BOLTIM, Kroniktoday.com – Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto, S Sos, MSi, terus berupaya menurunkan stunting di Kabupaten Boltim.

Hal itu nampak terlihat ketika bupati membuka kegiatan rembuk stunting guna percepatan pencegahan dan penurunan stunting terintegrasi, yang berlangsung di lantai kantor bupati, Selasa (22/3/22).

Dalam sambutannya bupati mengatakan, dalam penyelenggaraan pemerintahan saat ini, stunting merupakan aspek yang sangat penting dan harus direspon dalam setiap aktifitas pembangunan.

Hal ini dikarenakan perbaikan gizi khususnya stunting termaktub dalam priotitas pembangunan kesehatan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional(RPJMN) tahun 2020-2024. Dimana salah satu tujuan pembangunan berkelanjutan atau sustainable development goals, yakni tanpa kelaparan dengan meningkatkan ketahanan pangan dan menjaga pertanian berkelanjutan.

“Stunting dapat dicegah dengan memastikan kesehatan yang baik dan gizi yang cukup pada 1000 hari pertama kehidupan dan intervensi stunting membutuhkan kerjasama lintas program dan sektor mulai dari perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, pemantauan dan pengendalian, “ kata Bupati.

Lanjut bupati pelaksanaan rembuk stunting merupakan langkah penting dan strategis bagi pemerintah Kabupaten Boltim dalam mencanangkan dan mendeklarasikan komitmen bersama untuk menyepakati pelaksanaan intevensi spesifik dan sensitif guna pencegahan serta percepatan penurunan stunting.

“Semua pihak yang terkait dengan aksi ini agar senantiasa bekerja dan melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab sesuai tugas dan fungsi masing-masing,” tegasnya.

Hadir pula pada kegiatan ini, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulut, Ir Tino Tandaju, M. Ery, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Sulut, Linda Wantania, Tenaga Ahli Dirjen Kemendagri, Sam Potaro Larobu, SH MH, Sekretaris Daerah Boltim, DR Ir Sonny Warokka P.Hd, para Asisten, Pimpinan SKPD, Camat dan seluruh Sangadi. (Advertorial).

No More Posts Available.

No more pages to load.