Menang Pilsang di Bolsel, Novitasari Perempuan Pertama yang Pimpin Desa Torosik

oleh -441 Dilihat
oleh
Novitasari Mokoagow. Sangadi Torosik Terpilih.

BOLSEL, Kroniktoday.com –  Desa Torosik Kecamatan Pinolosian Tengah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), melaksanakan Pemilihan Sangadi (Pilsang) periode 2021-2027 bertempat di Lapangan Sepakbola Torosik, Senin (26/04/2021).

Dari hasil penghitungan suara yang dilaksanakan di 2 Tempat penghitungan suara (TPS), dengan jumlah suara sah 551 dan suara rusak berjumlah 5, yang dimenangkan suara terbanyak calon Nomor urut 1 Novitasari Mokoagow Amd Kep. Novitasarai meraih dukungan 283 suara.

Dia merupakan Tenaga medis di Puskesmas Pinolosian Tengah yang berniat mengabdikan diri pada pemerintahan. Akhirnya, perjuangan yang dia lakukan membuahkan hasil. Kini dirinya menjadi seorang pemimpin (Sangadi) di Desa Torosik dan menjadi kaum gender pertama memimpin pemerintahan desa.

“Alhamdulillah, puji syukur kehadirat Allah SWT atas kepercayaan masyarakat kepada saya memimpin desa torosik,” ucapanya pada saat ditemui awak media.

No More Posts Available.

No more pages to load.