Resmikan 3 Mako Polres, Kapolda Sulut Minta Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

oleh -370 Dilihat
oleh

BOLSEL, Kroniktoday – Kapolda Sulawesi Utara (Sulut), Irjen Pol Drs Mulyatno SH MH, meresmikan 3 Markas Komando (Mako) Kepolisian Resort (Polres), yakni Mako Bolsel, Polres Bolmong dan Polres Bolmut. Peresmian di pusatkan di Mako Polres Bolsel, Senin (18/04/2022).

Dalam kesempatan itu, Kapolda Sulut, Irjen Pol Mulyatno mengungkapkan bahwa, peresmian ini sebagai tindak lanjut pembangunan polres baru di wilayah Polda Sulut.

“Hal ini merupakan langka polri untuk membangun konstruksi serta meningkatkan kinerja organisasi secara bertahap dalam menambah sarana dan prasarana yang di perlukan,” kata Kapolda.

Dia menjelaskan, pembangunan mako polres ini merupakan prioritas Kapolri sebagai bentuk pelayanan publik kepada masyarakat dan untuk menumbuhkan rasa kepercayaan masyarakat, bahwa polri mendirikan secara  profesional, mengutamakan kwalitas juga meningkatkan tertib administrasi bagi masyarakat dengan mengutamakan prinsip efisien, akuntabel, responsip, disiplin dan cepat.

No More Posts Available.

No more pages to load.