Olly Sukses Perjuangan Tambang Rakyat di Sulut, Disetujui Menteri ESDM akan Dibentuk Banyak WPR

oleh -377 Dilihat
oleh

SULUT – Usaha pertambangan rakyat atau tambang tradisional selalu terkendala perizinan. Ternyata, Calon Gubernur Sulut, Olly Dondokambey, diam-diam telah mengupayakan meminta izin kepada pemerintah pusat melalui Kementerian ESDM untuk membuka Wilayah Pertambangan Rakyat (WPR) di Sulut.

“Sebelum kampanye di sini, kita so pigi pa menteri. Khusus Sulawesi Utara kase akang izin torang mo beking WPR, menteri langsung kase,” jelas Olly Dondokambey dengan dialek Manado kental ketika berdialog dengan puluhan masyarakat dan penambang rakyat di kediaman Hamdan Datunsolang, mantan Bupati Bolmut, di Desa Talaga, Kecamatan Bintauna, Kabupaten Bolmong Utara, Selasa, 3 November 2020 lalu.

Olly mengungkapkan, Kementerian ESDM menyetujui di Sulut dibentuk banyak WPR untuk dikelola masyarakat.

“Jadi, kita kurang mo tunjung pak Hamdan, pak Karel, sapa-sapa ada di sini? Karena so dapa ijin torang. Gubernur so dapa ijin untuk membentuk WPR-WPR,” tambah Olly Dondokambey.

No More Posts Available.

No more pages to load.