Polres Bolsel Apel Siaga Antisipasi Unras Mahasiswa

oleh -497 Dilihat
oleh

BOLSEL, Kroniktoday.com – Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menggelar apel siaga untuk  mengantisipasi aksi unjuk rasa (Unras).

Apel tersebut dipimpin oleh Kabag Ops Kompol Laudi Gonibala, yang dilaksanakan di halaman Mapolres Bolmong Selatan, Selasa (12/04/2022).

Dalam pelaksanaan apel siaga tersebut, Kabag Ops, Kompol Laudi Gonibala  mengatakan, kegiatan apel ini dilaksanakan untuk pengecekan kesiapan kita dalam rangka mengatisipasi dan memonitor perkembagan siatuasi kondisi sehubungan dengan unjuk rasa oleh para mahasiswa seluruh Indonesia.

“Walaupun tidak ada kegiatan unjuk rasa di wilayah kita, namun kita tidak boleh lengah dengan situasi yang ada saat ini. Secara umum kondisi saat ini di wilayah hukum Polres Bolmong Selatan masih kondusif dan terkendali, kita tetap mempertahan situasi tersebut,” ucap Kabag Ops.

No More Posts Available.

No more pages to load.