KOTAMOBAGU, Kroniktoday.com – Pj. Wali Kota Kotamobagu Dr. Asripan Nani MS.i., pimpin rapat kerja bersama seluruh Guru di lingkungan Pemkot Kotamobagu, di Balai pertemuan SD Cristi Regis Kota Kotamobagu, Rabu, (11/10/2023).
Saat memberikan sambutan, Asripan Nani mengucapkan terimakasih, mengapresiasi dan bangga kepada seluruh guru yang hadir dalam rapat kerja tersebut.
“Saya bahagia bisa bertemu kembali dengan teman-teman seperjuangan di dunia pendidikan. Dan ini suatu kebanggaan bagi saya bisa bertemu dengan teman-teman semua, seperti sedang bernostalgia,” ucapnya.
Masih pada kesempatan yang sama, Asripan mengungkapkan bila ada beberapa hal penting perlu menjadi perhatian mulai dari eksistensi guru yang merupakan invstasi di dunia pendidikan, hingga mengangkat kembali kearifan lokal.
Pada kesempatan tersebut Pj Wali juga mengingatkan para guru akan pentingnya memengang teguh Semboyan dunia pendidikan, Ing Ngarso Sung Tuludho, Ing Madya Mangun Karso, Tut Wuri Handayani. Yang berati sebagai tenaga pendidik, harus memberi teladan, harus membangun ide dan gagasan, dan bisa memberikan motivasi dan dukungan kepada anak didik.
“Saya berharap agar kearifan lokal kembali diangkat di dunia pendidikan kita. Terutama terkait bahasa daerah Bolaang Mongondow,” ucapnya.
“Meskipun di sekolah ada mata pelajaran bahasa Inggris dan lainnya, namun jangan pernah melupakan bahasa daerah kita sendiri,” pungkasnya.
Penulis: Tri Sucipto Lantapon