KOTAMOBAGU – Sebanyak 1000 petani terdampak covid-19 di Kotamobagu, mendapatkan bantuan dari Pemerintah Kotamobagu. Bantuan itu berupa benih cabe, terong dan tomat.
Selain benih, para petani juga mendapat pupuk organik untuk bisa menunjang proses tanam hingga panen benih yang diberikan.
“Bantuan media tanam juga kita berikan ke para petani,” kata Kepala Bidang Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan, Dinas Pertanian dan Perikanan Kotamobagu Ramjan Mokoginta, Selasa (1/12/2020).